Berita

Khawatir Tumbuh Kembang Anak Terdampak Limbah Koordinator Nasional Perlindungan Perempuan Dan Anak Meminta Atensi Kapolri Dan Kapolda Jatim

5
×

Khawatir Tumbuh Kembang Anak Terdampak Limbah Koordinator Nasional Perlindungan Perempuan Dan Anak Meminta Atensi Kapolri Dan Kapolda Jatim

Sebarkan artikel ini
IMG 20250424 WA0253

JERAT.ID // Jakarta,-Puluhan air sumur warga Plosoklaten tercemar limbah sehingga air sumur warga yang terdampak tidak bisa dikonsumsi.

Puluhan sumur warga Plosolor-Plosoklaten Kabupaten Kediri terlihat berubah kekuning kuningan dan berbau tak sedap.

Berdasarkan hasil uji cepat yang dilakukan penggiat sosial pemerhati lingkungan Forum Kali Brantas, didapati informasi bahwa kandungan fosfat air sumur tersebut tinggi.

Meski belum bisa dipastikan asal cemaran, kandungan fosfat tinggi disebut bisa berasal dari limbah industri atau deterjen akan tetapi sedikit menjawab tanda tanya Publik.

Tercemarnya Puluhan Sumur Warga Desa Plosolor Kecamatan Plosoklaten Kabupaten Kediri menjadi perhatian Koordinator Nasional Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan Dan Anak.

Jeny Claudia Lumowa atau lebih dikenal Bunda naumi geram Jangan sembarangan soal limbah, ingat anak anak harus hidup di lingkungan yang bersih bebas dari lingkungan yang tercemar limbah.

Bunda naumi meminta Aparat Kepolisian Polres Kediri dan Polda Jatim bertindak tegas mengusut tuntas tercemarnya puluhan sumur warga karena dampak yang ditimbulkannya bisa berimbas keanak.

Lingkungan yang tercemar dapat berdampak signifikan pada anak-anak, termasuk:
1.Masalah Kesehatan Pencemaran udara, air, dan tanah dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan pada anak-anak, seperti asma, bronkitis, diare, dan penyakit lainnya.

2. Paparan terhadap zat-zat beracun dan polutan dapat mempengaruhi perkembangan otak dan sistem saraf anak-anak, yang dapat menyebabkan gangguan perkembangan dan perilaku.

3. Anak-anak lebih rentan terhadap penyakit yang disebabkan oleh pencemaran lingkungan karena sistem kekebalan tubuh mereka masih dalam tahap perkembangan jelasnya.

Naumi menegaskan anak-anak yang tumbuh di lingkungan tercemar dapat mengalami dampak jangka panjang, seperti:
1.Gangguan Belajar Paparan terhadap polutan dapat mempengaruhi kemampuan belajar dan konsentrasi anak-anak.
2. Lingkungan tercemar dapat menyebabkan stres dan kecemasan pada anak-anak, yang dapat mempengaruhi kesehatan mental mereka.

Menciptakan lingkungan yang sehat untu anak-anak adalah tanggung jawab kita semua,berdasarkan hal tersebut kami meminta persoalan tercemarnya air sumur warga harus diusut tuntas jangan dianggap sepele karena dampaknya bisa berkepanjangan tegasnya.

Naumi menambahkan kami meminta kepada Bapak Kapolri Dan Bapak Kapolda Jatim untuk memberikan atensi khusus terkait tercemarnya air sumur warga Desa Plosolor-Plosoklaten Kabupaten Kediri.

Jangan sampai anak anak tumbuh kembangnya terganggu karena tumbuh dilingkungan yang tercemar limbah pungkasnya.

Pewarta: Agus / cekli

Leave your vote

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Log In

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.